Senin, 10 Januari 2011

Test kegilaan yuuuuukkkk…. :)

Akhirnya ku gak tega juga membiarkan sahabatku cetul, devi, mbak nel, tyaes ma raty menunggu-nunggu jawaban dari pertanyaan yang kuajukan . Akhirnya kumasukkan juga catatan ini ke FB ku, sekalian untuk menjawab rasa penasaran mereka ;)) ( dee'09 )

Kali ini tentang Si Joko, pengky, ngaripun n triman? (yang punya nama sama gak boleh protes loh… ini bukan sindiran buat siapa-2 just intermezzo aja… hehehe )

Enaaahhh… kalo dah pada lupa baca disini dulu deh. Ceritanya neh… tahun lalu mereka gak pada lulus ujiannya, jadi harus ngulang lagi deh… kembalilah mereka ke RSJ yang pernah dibuat penelitian dulu lagi.

Setelah berbincang ngalor ngidul dengan dokter ahli jiwa di RSJ tersebut, dia bertanya kepada dokter : “..Dok gimana sih caranya ngetest pasien-pasien itu masih gila atau udah waras ? “

“Oalaaahhh… mudah banget mas, kami hanya mengisi bathub ( kamar mandi ) sampai penuh lalu kami memberi mereka : sendok teh, gelas, dan gayung …lalu kami minta mereka ( orang gila tersebut ) untuk mengosongkan bathub itu ..”jawab dokter santai.

“Ooooh… gitu tha dokter, gampang banget yak, pasti deh kalau dia sudah sembuh (waras) beneran pasti akan memilih gayung, soalnya barang itu yang paling gede dan cepet untuk menguras air..” .kata pengky dengan yakinnya.

“Betul-2… pasti mereka memilih gayung” temennyapun mengamini kata-2 si pengky..

Terjadi keheningan sejenak………..

Lalu sang dokter pun berkata dengan tenangnya :..” Ooo… bukan, kalo orang itu sudah waras, dia akan cabut saja penyumbat bathubnya…”

“Ngomong-ngomong kalian mau tidur didekat jendela atau dekat pintu ? karena menurut saya kalian juga sebaiknya dirawat disini…!!!”

Joko dkk : !@#$%^^&&***(((())))#$@$

Bagaimana dengan anda semua??! (hayooo jujur….,barusan pilih gayung juga kan..???…)

Sahabat,

Kalo gak salah, ada survey yang menyatakan bahwa 80 persen orang Indonesia punya penyakit kejiwaan dari tingkat ringan sampai tingkat berat… betapa setiap masalah yang kita hadapi menjadi lebih rumit dan kompleks

Seribu satu masalah silih berganti setiap hari menjejali alam pikiran kita dari bangun tidur, suasana rumah, beban-beban kehidupan, tugas kantor, hubungan-hubungan, rencana masa depan dan sebagainya….bila tidak kuat dalam pengelolaan di alam pikiran kita maka seseorang akan mengalami gangguan kejiwaan… hiiiii…. Suereeemmm…!!!

Dalam tingkat rendah orang mengalami gangguan semacam tidak bisa tidur, gelisah dan gampang sakit ( terutama sakit kepala dan sakit perut/ mual), sayapun sering mengalaminya… hehehe….

Di tingkat menengah, orang mulai labil, emosi yang tidak terkontrol, kehilangan konsentrasi, hal ini sudah sangat mengganggu bukan hanya diri sendiri tetapi juga orang disekitar kita

Di tingkat yang lebih berat, orang sudah benar-benar stress, depresi, berkepribadian ganda dan sebagainya…

Cobalah kita lihat orang di sekitar kita, kalau kita melihat ada diantara mereka yang aneh, emosi tidak terkontrol dsb maka tersenyumlah… anggap saja orang itu sedang membawa “gayung”…. hehehe….

Mudah-mudahan kita semua bukan salah satu dari mereka yang suka membawa “gayung”


( blognya triend )

Tidak ada komentar:

Posting Komentar